
VISI
Terwujudnya Perguruan Tinggi Yang Unggul dalam mencetak Ilmuwan yang profesional dan berakhlakul karimah di bidang Keilmuan Islam.
MISI
Mewujudkan terselenggaranya Tri Darma Perguruan Tinggi (Pendidikan / Pengajaran, Penelitian dan Pengabdian pada masyarakat) secara efektif dan efisien dalam rangka menyiapkan Ilmuwan Islam yang memiliki komitmen tinggi terhadap keunggulan kompetensi, kompetitif dan innovative
TUJUAN UMUM
- Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran berdasarkan kebudayaan bangsa Indonesia diatas perguruan tingkat menengah dengan cara ilmiah sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
- Membentuk manusia agar menjadi sarjana muslim sejati yang berbudi luhur yang cakap dan luas pengetahuannya dalam ilmu pengetahuan umum dan ilmu pengetahuan agama serta bertanggung jawab atas kesejahteraan masyarakat Indonesia khususnya dan dunia umumnya demi pengabdian kepada Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa.
- Menggali, memelihara, meneliti dan mengembangkan ilmu pengetahuan yang bermanfaat bagi umat manusia.
- Menyelenggarakan pengabdian masyarakat, membina sivitas akademika dan kegiatan pelayanan administrasi.
- Menghasilkan lulusan yang mampu :
a. Memahami dasar keilmuan yang mendukung penguasaan pendidikan Islam.
b. Memahami ilmu pendidikan Islam sehingga terampil dalam proses pembelajaran Merancang, melaksanakan dan mengevaluasi kegiatan-kegiatan pendidikan Islam
Visi Prodi Pendidikan Agama Islam :
Terwujudnya Perguruan Tinggi yang Unggul dalam mencetak Pendidik Profesional dan berakhlakul karimah dalam Bidang Pendidikan Islam”. “Unggul dalam Prestasi, Berwawasan Nasional dan Islami
Misi Prodi Pendidikan Agama Islam:
- Mewujudkan lulusan yang berkembang bakat dan minatnya sehingga menjadi alumni yang tangguh dan kompetitif
- Mewujudkan kurikulum/silabus semua mata kuliah pada program studi Pendidikan Agama Islam
- Mewujudkan Satuan Acara Perkuliahan (SAP) semua mata kuliah program studi Pendidikan Agama Islam untuk semua tingkatan/semester
- Mewujudkan perangkat kurikulum yang lengkap, mutakhir, dan berwawasan kedepan
- Mewujudkan diversifikasi kurikulum program studi Pendidikan Agama Islam agar relevan dengan kebutuhan, yaitu kebutuhan mahasiswa, keluarga, dan berbagai sektor pembangunan dan sub-sub sektornya.
- Mewujudkan manajemen proses perkuliahan yang efektif dan produktif
- Mewujudkan fasilitas yang relevan, mutakhir, dan berwawasan kedepan
- Mewujudkan pendidik dan tenaga kependidikan yang mampu dan tangguh
- Mewujudkan manajemen berbasis kampus yang tangguh
- Mewujudkan pembiayaan pendidikan yang memadai, wajar dan adil
- Mewujudkan sistem penilaian yang akurat dan akuntabel
- Mewujudkan pendidikan tinggi inovatif
- Mewujudkan kemampuan seni islami yang tangguh dan kompetitif